Resep caranuku Kue Kukis Almond

Bookmark and Share

      Cara membuat kue kukis almond versi caranuku. Untuk membuat kue kukis almond caranya gampang cuma bahan yang dibutuhkan lumayan banyak. Tapi itu tidak menjadi problem, karena selera mengalahkan segalanya. 

Bahan I :

  • 120 gram tepung gula
  • 100 gram mentega/margarin
  • 1 kuning telur
  • 100 gram tepung terigu
  • 25 gram cokelat bubuk
  • 1 1/4 sendok teh garam
  • 25 gram almon bubuk

Bahan II :

  • 50 gram mentega/margarin
  • 30 gram tepung gula
  • 1 kuning telur
  • 25 gram almon bubuk
  • 45 gram tepung terigu
  • 25 gram susu bubuk
  • 1/2 sendok teh moka pasta

Bahan III :

  • 50 gram mentega/margarin
  • 75 gram selai kacang
  • 25 gram gula pasir — 1

Cara membuat Kue Kukis Almond caranuku :

1. Bahan I, 

  1. Kocok tepung gula dan mentega/margarin sampai tercampur. 
  2. Masukkan kuning telur, kocok sebentar.
  3. Masukkan tepung terigu dan cokelat bubuk ambil diayak dan diaduk rata.
  4. Tambahkan almon bubuk. Aduk kembali.

2. Buat bahan II, 

  1. Kocok mentega/margarin dan tepung gula sampai rata.
  2. Tambahkan kuning telur. Kocok sebentar. 
  3. Masukkan almon bubuk, tepung terigu susu bubuk, dan moka pasta, aduk rata.

3. Buat bahan III,

  1. Kocok mentega, selai kacang dan tepung gula hingga rata,
  2. Masukkan kuning telur. Kocok sebentar. 
  3. Masukkan tepung, aduk rata.

5. Kemudian

  • Giling adonan cokelat setebal 1/2 cm. Sisihkan. 
  • Bentuk bahan II dan III setengah lingkaran panjang.
  • Ambil selembar adonan cokelat. Letakkan adonan II dan III dan tempelkan. 
  • Bungkus dengan adonan cokelat. 
  • Simpan dalam lemari pendingin sampai bisa diiris. 6. Potong 1/2 cm lalu oven selama 20 menit dengan suhu 160 Celsius.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar